ANALISIS RASIO KEUANGAN UNTUK MENILAI KESEHATAN PERUSAHAAN ASURANSI JIWA NASIONAL

  • I Nyoman Winata Program Studi D3Asuransi Jiwa, Sekolah Tinggi Manajemen Asuransi Trisakti
Keywords: Rasio EWS, Kesehatan Keuangan dan Perusahaan Asuransi Jiwa Nasional

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menganalisis kondisi (kekuatan dan kelemahan) rasio-rasio keuangan perusahaan asuransi jiwa nasional dan menganalisis dampak kondisi (kekuatan dan kelemahan) rasio-rasio keuangan terhadap kesehatan keuangan perusahaan asuransi jiwa nasional. Metode yang digunakan adalah case study pada perusahaan asuransi jiwa nasional yang terdaftar di Statistik Perasuransi Indonesia 2019 yang diterbitkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), dengan jumlah sampel 31 perusahaan asuransi jiwa nasional. Teknik analisis dilakukan dengan menghitung rasio-rasio keuangan EWS serta melakukan interpretasi masing-masing rasio. Kemudian melakukan analisis dampak kondisi keuangan terhadap kinerja perusahaan. Hasil perhitungan menunjukaan rasio yang kurang baik yaitu: solvency margin ratio, rasio tingkat kecukupan dana, rasio perubahan surplus, rasio underwriting 2018, rasio beban klaim 2018, rasio pengembalian investasi 2018, rasio likuiditas 2018, dan rasio agents balance to surplus. Rasio yang baik yaitu: rasio underwriting 2019, rasio beban klaim 2019, rasio biaya manajemen, rasio pengembalian investasi 2019, dan rasio likuiditas 2019. Sedangkan dampak kinerja keuangan perusahaan secara keseluruhan menunjukkan kelemahan karena hanya sebagian kecil menunjukkan kinerja cukup baik.

References

Agustina, Maria Indah, tanpa tahun, Analisis Kinerja Keuangan Berdasarkan Early Warning System pada PT Asuransi Central Asia Cabang Palembang, Jurusan Akuntansi, Poltek PalCom Tech Palembang.
Fahmi, Irham,. (2014), Pengantar manajemen Keuangan, Cetakan Ketiga, Penerbit: Alfabeta, Bandung.
Munawir, S. (2012). Analisa Laporan Keuangan, Edisi Keempat, Cetakan Keenam Belas, Penerbit: Liberty, Yogyakarta.
Muqorobin. (2015). Penerapan Rasio Keuangan sebagai Alat Ukur Kinerja Perusahaan.
Nurfadila, Hidayat, Sulasmiyati. (2015), Analisis Rasio Keuangan dan RBC untuk Menilai Kinerja Keuangan Perusahaan Asuransi, Fakultas Ilmu Administrasi, Universitas Brawijaya, Jurnal Administrasi Bisnis (JAB) Volume 22 Nomor 1, Bulan Mei 2015, administrasibisnis.studentjournal.ub.ac.id.
Oktaviani. (2015), Early Warning System dan Pertumbuhan Pendapatan Kontribusi pada Perusahaan Asuransi Jiwa Syariah di Indonesia, FEB Universitas Ma Chung Malang, Jurnal Keuangan dan Perbankan, Vol. 19, No. 2, Mei 2015, hlm. 271-282. Terakreditasi SK No. 040/2014. http://jurnalkubank.wordpress.com.
Prihadi, Toto. (2007), Mudah Memahami Laporan Keuangan, Seri Panduan Praktis No.42, Cetakan 1, Penerbit: PPM, Jakarta.
Satria, Salusra. (1994). Pengukuran Kinerja Keuangan Perusahaan Asuransi kerugian di Indonesia dengan Analisis Rasio keuangan “Early Warning System”, Lembaga Penerbit FE Universitas Indonesia, Jakarta.
Tim Penyusun. (2008). Kamus Bahasa Indonesia, Pusat Bahasa Departemen Pendidikan Nasional, Jakarta.
Published
2021-12-31
How to Cite
I Nyoman Winata. (2021). ANALISIS RASIO KEUANGAN UNTUK MENILAI KESEHATAN PERUSAHAAN ASURANSI JIWA NASIONAL. Premium Insurance Business Journal, 8(2), 12 - 24. https://doi.org/10.35904/nyoman080202